Tim Volley Putera Santo Yoseph foto bersama sebelum bertanding
Turnamen Volley Uskup Cup 2018 berakhir Minggu 21 Oktober 2018 ditandai dengan penyerahan piala bagi para pemenang. Partai final mempertemukan Tim Volley Puteri Paroki Santo Yoseph A melawan Paroki Santo Petrus A yang berakhir untuk kemenangan Paroki Santo Yoseph A dengan skor 3 – 0. Sementara untuk Tim Volley Putera Paroki Katedral Santa Maria harus mengakui keunggulan Tim Santo Fransiskus De Sales yang terdiri dari para pemain muda dengan skor akhir 3 – 0 yang merupakan juara bertahan 3 kali berturut-turut.
Tom Volley Puteri Santo Yoseph A foto bersama dengan RD. Laurentius Rakidi
Ketua Panitia Pelaksana Uskup Cup 2018 Paroki Santo Petrus Kenten, Haryo mengatakan kegiatan ini berlangsung kuang lebih selama 2 bulan dan dilaksanakan setiap hari Minggu di lapangan Santo Petrus Palembang. Selamat kepada para pemenang dan mohon maaf jika ada yang kurang dalam pelaksanaannya tapi segala sesuatu yang diberikan penuh kasih, penuh cinta dan penuh semangat sehingga bisa berjalan dengan baik. Menurut rencana Turnamen Volley Uskup Cup yang akan datang akan diadakan 2 tahun sekali dan diharapkan dengan adanya acara ini akan menambah keabkraban dan silaturahmi antara umat di Dekanat 1.
Tim Volley Puteri Santo Yoseph A meraih juara 1
Dalam sambutannya Vikjen Keuskupan Agung Palembang Rm. Felix Astono, SCJ menyatakan melalui Uskup Cup kebersamaan kita baik di dalam Paroki dan antar Paroki dirasakan semakin hidup dan diharapkan kebersamaan ini tidak selesai melalui pertandingan ini tetapi akan terus dilanjutkan di Paroki masing-masing untuk bertemu 2 tahun lagi yang akan diadakan di Paroki Katedral Santa Maria. Semoga mimpi yang dibangun ketika Uskup Cup diadakan betul-betul nyata ini terwujud dalam kesempatan kita bermain, membangun persaudaraan dan kebersamaan ini kita lanjutkan dan semoga Tuhan memberkati kita semua untuk kebersatuan kita satu dengan yang lain.
Juara Volley Puteri
Juara 1 : Paroki Santo Yoseph A
Juara 2 : Paroki Santo Petrus A
Juara 3 : Paroki Santo Fransiskus De Sales
Juara 4 : Paroki Santo Yoseph B
Tim Volley Puteri Santo Yoseph B meraih juara 4
Juara Volley Putera
Juara 1 : Paroki Santo Fransiskus De Sales A
Juara 2 : Paroki Katedral Santa Maria
Juara 3 : Paroki Santo Yoseph
Juara 4 : Paroki Santo Petrus B
Para juara mendapat Turnamen Volley Uskup Cup 2018 selain mendapatkan piala dan sertifikat juga mendapat uang pembinaan sebesar : Rp. 1.000.000,- untuk juara 4,, juara 3 mendapat Rp. 1.500.000,- juara 2 senilai Rp. 1.750.000,- dan juara 1 mendapatkan Rp. 2.000.000,-
Tim Volley Putera Santo Yosep meraih juara 3
Selain itu diumumkan juga para pemain terbaik bola volley puteri yang diraih oleh Paroki Santo Yoseph A, yaitu : The Best Spiker : Veronika Vivi, The Best Tosser : Yohana Supriyani dan The Best Libero/Defender : Maria Peny
Sementara itu untuk pemain terbaik bola volley putera diraih oleh Paroki Santo Fransiskus De Sales A, yaitu : The Best Spiker : Rio Sandy, The Best Tosser : Kevin Kurnia dan The Best Libero/Defender : Baptista.
Para pemain terbaik bola volley puteri
Pada kesempatan ini juga dumumkan The Best Supporter dalam Uskup Cup 2018 dengan kriteria antara lain : sportivitas, kreativitas dan semangatnya yang diraih oleh Santo Frasiskus De Sales dengan maskotnya Sarimin, sepanjang pertandingan yang dimainkan oleh Tim Volley Putera dan Puteri para supporter ini memberikan dukungan yang meriah.