Jalan Salib, Jalan Belas kasih, Kemurahan Hati dan Keselamatan

February 20, 2021
Jalan Salib, Jalan Belas kasih, Kemurahan Hati dan Keselamatan

Umat Gereja Santo Yoseph Palembang mengikuti Ibadat Jalan Salib setiap hari Jumat yang dmulai 19 Februari 2021 pukul 17.30 Wib yang dipimpin oleh 2 orang Prodiakon. Dengan merenungkan Jalan Salib umat diajak untuk mengenangkan sengsara dan wafat Tuhan Yesus, semakin menyadari tanggung jawab kita sebagai pengikutNya yang kini dipanggil untuk kebaikan bersama, melalui pembangunan ekonomi yang berbelarasa, terutama di masa pandemi covid 19.

Semoga Tuhan membangkitkan dalam diri kita semangat mendahulukan yang paling hina, miskin dan menderita untuk mencapai cita-cita yang paling tinggi dari umat mnusia, yakni hidup sejahtera. Kekuatan Salib Kistus menjadikan kita manusia baru yang senantiasa hidup menurut jalan derita dan cinta kasih terutama dalam menghayati tema APP tahun 2021 “ Membangun ekonomi yang bermartabat yang berbelarasa, semakin bertobat, semakin solider. “

Setelah Ibadat Jalan Salib dilanjutkan dengan Perayaan Ekaristi yang dipimpin oleh RD. Vinsensius Setiawan Triatmojo didampingi oleh RRD. Laurentius Rakid, RD. Silvester Joko Susanto dan RD. Stefanus Surawan. Dalam homilinya RD Avien mengatakan ahwa puasa dan pantang adalah kemampuan untuk menguasai diri, menyangkal keinginan diri dan mengatasi segala bentuk egoisme kita. Harapan yang ingin dicapai adalah agar kita utk semakin memberi perhatian kepada sesama, mampu berbela rasa dengan semakin bertobat dan solider untuk mengasihi dan membantu sesama.

Leave a Reply


1 + 1 =