Umat Wilayah 1 Merayakan Imlek Bersama Para Seminaris

February 9, 2020
Umat Wilayah 1 Merayakan Imlek Bersama Para Seminaris

Ada suasana berbeda di Seminari Menengah Santo Paulus Palembang karena umat Wilayah 1 mengadakan Perayaan Imlek bersama 112 Seminaris, Sabtu 1 Februari 2020 pukul 18.00 Wib. Kesempatan ini dimanfaatkan umat Lingkungan Santa Agatha, Lingkungan Santo Paulus dan Lingkungan Santa Agnes untuk bergembira dan bersukacita. Para Seminaris sangat antusias menyambut umat Wilayah 1 dengan bernyanyi dan bermain games betsama.

Rektor Seminari Menengah Santo Paulus Palembang Rm. Petrus Sugiarto, SCJ menjelaskan mengenai kondisi di Seminari saat ini ada 111 siswa terdiri dari : kelas 1 SMA ada 34 siswa, kelas 2 SMA ada 29 siswa, ada 23 siswa duduk di kelas 3 dan sebanyak 15 siswa ada di kelas 4 Retorika A (sudah hampir 4 tahun) dan 10 siswa ada di kelas Reteorika B untuk yang baru lulus SMA setelah itu merek melanjutkan sekolah sesuai pilihan masing-masing, ada yang ke Pematang Siantar untuk Imam Diosesan Tanjung Karang, Padang dan Palembang dan di Gisting Lampung Selatan bagi Konggregasi SCJ. Terkait dengan tenaga pengajar, saat ini 6 orang Imam yang berkarya, 2 Imam Diosessan dan 4 Imam SCJ, ada 2 orang Frater SCJ, 2 orang Suster FSGM, ada 3 orang guru, yaitu : guru Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia dan Guru Agama serta beberapa karyawan lain yang membantu di Seminari Menengah Santo Paulus Palembang.

Dalam sambutannya Rm. Sugi mengucapkan terima kasih karena untuk pertama kalinya ada Perayaan Imlek dari umat Wilayah 1. Hal ini bagi kami adalah merupaka sebuah dukungan yang nyata untuk menyemangati dan membesarkan hati agar semakin bersemangat dalam mempertanggung jawabkan dukungan sehingga semakin bersungguh-sungguh memperjuangkan, menghayati dan mencintain panggilan kami untuk menjadi imam-imam dan biarawan-biarawan bagi Gereja masa depan. Semoga dengan perayaan ini kita semua semakin dteguhkan di dalam iman, semakin disemangati dan diberkati seluruh hidup kita di awal tahun ini.

Janniwati Ketua Wilayah 1 menyampaikan terima kasih atas kesempatannya untuk mengunjungi Seminari Menengah Santo Paulus Palembang dan kepada Bapak, Ibu dari Lingkungan Santa Agatha, Lingkungan Santa Agnes dan Lingkungan Santo Paulus yang sudah mendukung acara ini sehingga bisa beramai-ramai datang kesini memberi semangat pada para Seminaris supaya mereka bisa senang dan merayakan Imlek pada tahun ini.

Kami hanya bisa sedikit memberikan kasih, mungkin ini sebagai langkah pertama yang bisa kami lakukan dan semoga diawal tahun mendatang ada yang mengikuti atau kami bisa melakukannya lagi. Kepada para Seminaris kalian merupakan harapan kami untuk melanjutkan Gereja karena para imam sangat dibutuhkan, tanpa imam Perayaan Ekaristi tidak bisa terlaksana, mudah-mudahan 111 siswa ini semuanya bisa menjadi imam.

Sementara itu RD. Laurentius Rakidi mengatakan apapun acaranya kita bersama-sama bersukacita bersama umat Paroki Santo Yoseph Wilayah 1 terima atas inisiatifnya untuk berjumpa dengan para Seminaris mudah-mudahan ini membawa sukacita dan semangat bagi para Seminaris untuk menekuni panggilanNya. Dibalik kebersamaan ini umat Wilayah 1 Paroki Santo Yoseph memberikan dukungannya kepada para Seminaris supaya bersemngat sehingga nanti sungguh-sungguh menjadi imam atau biarawan. Terima kasih kepada Romo Rektor dan para Seminaris yang sudah berkenan untuk menyambut kami , semoga membawa sukacita dan menyemangati hidup kita sebagai murid-murid Kristus.

Umat Wilayah 1 pada kesempatan ini juga memberikan bantuan untuk Seminari Menengah Santo Paulus Palembang kepada Rm. Petrus Sugiarto selaku Rektor yang diberikan langsung oleh Ketua Wilayah 1 Janniwati. Tak lupa umat juga memberikan angpao kepada para Seminaris yang hadir dalam Perayaan Imlek ini dan acara diakhiri dengan santap malam bersama.

Leave a Reply


8 + 2 =